Friday, 8 March 2013

Forgive Everyone For the Sake of Ukhuwahfillah




Maafkanlah, maka kau kan dimaafkan. Untuk memaafkan, ia perlukan keberanian untuk kecewa, apabila orang yang kita maafkan tidak menghargai betapa sulitnya kita untuk memaafkan kesalahannya. Jika kita ikhlas dalam memaafkan ini tidak akan menjadi sakit hati berkepanjangan. Jika kekecewaan kita menjadi kesakitan hati berarti keihklasan masih jauh dari diri kita.

Memaafkan memerlukan banyak tahapan oleh hati dan perasaan, kedewasaan juga keimanan. seperti:

Memahami bahwa kesalahan orang yang kita lihat adalah cermin akan diri kita; kesalahan sama yang mungkin kita lakukan secara sadar maupun tidak, telah terjadi dan kita belum menobatinya, atau akan terjadi jika kita tidak belajar dari kesalahan orang lain.

Seringkali tanpa sadar atau secara tiba-tiba, kita telah melakukan kesalahan yang cukup memalukan. Kita ingin orang lain memaklumi dan memafkan kita, memberi kesempatan serta memberi dorongan agar kita dapat merubah kesalahan di masa lalu dengan kebaikan selanjutnya. Maka maafkanlah, maklumilah orang lain yang berbuat salah karena kekurangan ilmu, pengetahuan atau didikan moral.

Memaafkan bukan berarti bersikap lunak pada orang yang dengan sadar dan tanpa malu melakukan kesalahan. 

Belajarlah untuk memaafkan walau sebesar mana pun kesalahan dan kesilapan seseorang tersebut..
What you give, that you will accept. 







Plant Molecular Laboratory
25 Rabiul Akhir 1434H


No comments:

Post a Comment

Salam ukhuwahfillah. You may post your comments here... Jazakallah khair for the comments, questions, suggestions or etc..